Karya Tulis Ilmiah
Informasi Detail koleksi
PENGARUH TERAPI DISTRAKSI METODE VISUAL VIRTUAL REALITY TERHADAP TINGKAT NYERI PADA ANAK DENGAN PROSEDUR INVASIF DI RUMAH SAKIT 2022
Prodi | : STR KEPERAWATAN |
Pengarang | : RAHMA ASTRI PRATIWI |
Dosen Pembimbing | : Hurun Ain S.Kep., Ns., M.Kep |
Klasifikasi/Subjek | : , Virtual Reality, Nyeri, Prosedur Invasif |
Penerbitan | : , Malang: 2022. |
Bahasa | : Indonesia |
PENYIMPANAN | |
Lokasi | : --- |
Jumlah | : 1 |
Abstraksi
Prosedur invasif menjadi salah satu sumber nyeri pada pasien hospitalisasi, anak-anak cenderung lebih agresif sehingga apabila nyeri tidak ditangani akan mengakibatkan anak tidak kooperatif karena berfokus pada nyeri dan menolak prosedur tindakan, dapat menghambat proses penyembuhan. Studi ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh virtual reality terhadap tingkat nyeri anak dengan prosedur invasif. Penelitian ini menggunakan metode literature review dengan strategi penelitian menggunakan PICOS framework. Kemudian diseleksi menggunakan diagram PRISMA sehingga didapatkan duabelas jurnal. Jurnal diambil dari database ScienceDirect, Pubmed dan Google schollar. Penilaian kualitas sebelas artikel menggunakan JBI Critical Appraisal tools kemudian jurnal dianalisis satu persatu dibuat ringkasan, dicari persamaan dan perbedaanya, penelitian yang saling mendukung, penelitian yang saling bertentangan, dan kemudian dilakukan pembahasan untuk dapat menarik kesimpulan. Data disajikan dalam bentuk narasi dan tabel. Hasil penelitian sebagian besar besar menggunakan desain Randomized Control Trial. Mayoritas reponden merasakan nyeri berskala sedang, diukur dengan menggunakan WBFPS didspatkan skala nyri turun menjadi ringan, yang menggunakan VAS terdapat penurunan skala nyeri dari tingkat nyeri berat ke nyeri sedang. Kesimpulan penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh virtual reality terhadap tingkat nyeri pasien dengan prosedur invasif. Tingkat nyeri pada pasien yang menjalani prosedur invasif dapat menurun dengan adanya terapi nonfarmakologis yaitu terapi distraksi visual virtual reality